10 Hotel Bintang 5 Terbaik di Bandung. Untuk Anda yang tinggal di Jakarta, salah satu kota yang paling dekat untuk tujuan wisata adalah Bandung. Bandung mempunyai udara yang lebih dingin dan sejuk bila dibandingkan dengan kota Jakarta, sehingga membuatnya menjadi tempat
wisata di sekitar Jakarta yang paling populer saat libur akhir pekan.
Untuk wisatawan yang berasal dari kota lain, kebanyakan akan berkunjung ke tempat wisata di Bandung pada saat liburan sekolah. Bagi Anda yang berencana berlibur bersama keluarga di Bandung dan ingin merasakan kenyamanan menginap di hotel bintang 5 di Bandung, berikut adalah daftar 10 hotel bintang 5 di Bandung yang terbaik:
The Trans Luxury Hotel
Berlokasi di Jalan Gatot Subroto 289, yang merupakan pusat kota Bandung, Hotel bintang 5 di Bandung ini mendapat predikat sebagai Hotel Bintang 5 di Bandung yang paling baik. Ada banyak variasi paket kamar yang ditawarkan, antara lain: premier room, premier room plus sarapan pagi, club premier, premier room plus 2 tiket Trans Studio Bandung, club premier room plus 2 tiket Trans Studio Bandung, club premier room plus breakfast, celebrity suite, dan lain-lain.
Letak Trans Luxury hotel yang dekat dengan Trans Studio Mall, dan beberapa landmark kota Bandung memudahkan Anda untuk mengakses berbagai hiburan yang ditawarkan Bandung, salah satunya Trans Studio Bandung. Hotel ini juga menawarkan berbagai fasilitas rekreasi, seperti gym, sauna, spa, ruang bermain untuk anak, kolam renang luar ruangan dengan pasir pantai dan air terjun, dan lain-lain. Yang paling keren dari hotel ini adalah lampu kristal berbentuk naga yang dipasang di langit-langit lobi utamanya.
sstt… hotel ini juga punya kejutan khusus bagi Anda yang sedang merayakan ulang tahun dan juga
honeymoon.
Hyatt Regency Bandung
Berlokasi di Jalan Sumatera Nomor 51, yang merupakan pusat kota Bandung, hotel bintang 5 ini memudahkan Anda mengakses berbagi tempat belanja, mall, tempat wisata kuliner, dan juga atraksi wisata lain yang ada di Bandung. Tempat-tempat seperti Bandung Indah Plaza, Bandung Electronic Centre (BEC), dan lain-lain akan sangat mudah diakses bila Anda menginap di hotel bintang 5 ini.
Ada beberapa jenis kamar yang ditawarkan, antara lain: guestroom king plus sarapan, club regency king plus sarapan, guestroom twin plus sarapan, club regency twin plus sarapan, deluxe king, deluxe twin, club regency king, dan juga club regency twin. Anda juga dapat menikmati fasilitas rekreasi high class seperti kolam renang anak, pusat kebugaran, lapangan tenis, lapangan squash, dan taman yang asri.
GH Universal Hotel
Berlokasi di Jalan Setiabudi 376, Setiabudi, Bandung. GH Universial Hotel sangat recommended bagi Anda yang ingin menempuh jarak yang dekat dengan berbagai tempat wisata di Bandung, seperti misalnya Kampung Gajah Wonderland, Taman Budaya Jawa Barat, dan Dago Indah Golf.
GH Universal Hotel menawarkan beberapa jenis kamar antara lain: superior, deluxe, dan suite room. Setiap kamar dilengkapi pilihan untuk memasukan makan pagi dalam paket kamar atau tidak, difasilitasi oleh TV kabel channel internasional, lemari es, shower, mini bar, dan juga akses internet untuk meng-upload foto-foto wisata Anda. Anda juga dapat menikmati fasilitas tambahan seperti kolam renang, tempat bermain anak-anak, kolam renang untuk anak, pijat, spa, dan taman yang indah. Menginap di hotel bintang 5 di Bandung ini akan membuat Anda bisa menikmati keindahan Lembang.
Hotel Hilton Bandung
Terletak di Jalan H.O.S Tjokroaminoto Nomor 41-43, hotel bintang 5 di Bandung ini lokasinya dekat dengan berbagai tempat menarik untuk dikunjungi, seperti Istana plaza, Pasar Baru, Braga City Walk, Parahyangan Plaza, King’s Shopping Center, Gedung Merdeka, ITC Kebon kelapa, dan Riau Factory Outlet.
Ada banyak jenis kamar yang bisa dipilih seperti kamar dengan king bed, kamar dengan 2 queen bed yang cocok untuk keluarga, kamar deluxe, kamar executive, kamar junior suite, kamar presidential suite, dan masih banyak lainnya. Anda juga bisa memilih untuk menambahkan makan pagi untuk paket kamar Anda bila diperlukan. Jika Anda memutuskan untuk menginap di hotel bintang 5 di Bandung ini, disarankan memilih kamar yang memiliki pemandangan kolam renang.
Padma Hotel Bandung
Terletak di Jalan Ranca Bentang 56-58, Ciumbuleuit, lokasi hotel bintang 5 di Bandung ini merupakan dataran tinggi dengan pemandangan yang indah. Sebagai hotel bintang 5, Padma memiliki berbagai fasilitas kelas satu, misalnya spa dan pusat kebugaran yang menghadap gunung, berbagai macam perawatan terapi mulai dari pemijatan yang sederhana sampai dengan pijat refleksi dan shiatsu.
Bisa dikatakan Anda tak akan menemui hotel lain yang serupa dengan Hotel Padma Bandung karena pemandangan yang menakjubkan yang ditawarkan, bangunan yang selaras dengan lingkungan sekitarnya, plus udara yang sejuk dan menyegarkan. Hal ini dikarenakan Hotel Padma Bandung membeli gunung yang ada di depannya sehingga dapat dipastikan pemandangan gunung tersebut akan sangat terjaga hijaunya dan indah.
Sheraton Bandung Hotel and Towers
Sheraton Bandung Hotel and Towers berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 390, Dago, Bandung. Hotel bintang 5 di Bandung ini hanya berjarak sekitar 2 km dari pusat kota Bandung dan berada pada lokasi yang strategis dekat dengan Taman Budaya Jawa Barat, Dago Indah Golf, dan Dago Pakar. Hotel Sheraton Bandung menyediakan 156 kamar dengan tipe deluxe, deluxe garden, club, suite, suite executive, dan lain-lain. Semua tipe kamar ini mempunyai opsi untuk menambahkan sarapan dalam paketnya.
Fasilitas di hotel bintang 5 ini sangat lengkap. Untuk layanan olahraga dan rekreasi, Anda bisa menikmati bermain golf di lapangan golf, anak-anak dapat bermain di club anak, selain itu juga terdapat layanan spa dan pijat, kolam renang outdoor, kolam indoor, dan masih banyak lainnya. Sheraton juga menyediakan layanan khusus antar jemput bandara bagi Anda yang berasal dari luar kota.
Prama Grand Preanger Hotel
Prama Grand Preanger Hotel berlokasi di Jalan Asia Afrika Nomor 81, Bandung. Letaknya sangat strategis, tepat di pusat kota Bandung yang dekat dengan tempat wisata, daerah bisnis, dan pusat perbelanjaan. Hotel ini sudah beroperasi sejak tahun 1920an, dengan hak kepemilikan oleh Aerowisata International yang merupakan pondasi wisata dan perhotelan di Indonesia.
Dengan standar internasional yang tinggi, hotel ini memiliki 187 kamar dengan tipe superior, deluxe, executive, dan suite. Fasilitas yang tersedia di hotel ini adalah hot tub, steam room, kolam renang anak, layanan spa dan pijat, kolam renang outdoor, pusat kebugaraan, dan lain-lain.
The Papandayan Hotel
The Papandayan Hotel berlokasi di Jalan Gatot Subroto No. 83, Bandung. Letaknya dekat dengan pusat atraksi kota Bandung seperti Jalan Telaga Bodas, Bandung Supermall, Bandung Computer Center, dan lain-lain. Hotel ini juga dekat dengan airport, jadi sangat mudah diakses oleh Anda yang datang ke Bandung dengan menggunakan pesawat terbang.
Di sini tersedia 172 kamar dengan tipe classic, premier, dan ambasador. Masing-masing kamar sudah difasilitasi dengan akses internet gratis, ruangan bebas rokok, AC, meja tulis, dan juga kamar mandi dalam. Sarana lain yang dapat Anda nikmati untuk menyegarkan diri di sini antara lain pusat kebugaran, sauna, kolam renang outdoor, dan layanan pijat serta spa.
Grand Aquila Hotel
Grand Aquila Hotel berlokasi di Jalan Dr. Djundjunan 116, Pasteur, Bandung. Hotel ini memiliki arsitektur klasik yang dipadukan dengan arsitektur modern, dengan kamar yang lebih luas dibandingkan dengan ukuran rata-rata hotel lain di Bandung, Grand Aquila hotel memiliki beberapa restoran dan cafe yang menawarkan macam-macam jenis hidangan.
Restoran yang ada di sini yaitu: Noble House yang menghidangkan masakan dan dim sum yang nikmat, Café Pasteur yang menyediakan hidangan klasik internasional dan Asia, dan lain-lain. Hotel ini memiliki 240 kamar dengan tipe superior, premiere, dan executive.
Intercontinental Bandung Dago Pakar
Hotel ini berlokasi di Jalan Resor Dago Pakar Raya 2B, Cimenyan, Bandung. Dengan lokasinya yang strategis, hotel ini menawarkan akses mudah ke destinasi yang wajib Anda kunjungi di Kota Bandung. Hotel ini juga terkenal dengan pelayanannya yang berkualitas dan staf yang ramah.
Hotel ini masih terbilang hotel bintang 5 di Bandung yang masih baru, namun fasilitas yang disediakan juga cukup lengkap selayaknya hotel bin
tang 5 di
Bandung pada umumnya.